Diserang Hacker, Data Pribadi 250 Ribu Akun Twitter Bocor

Akhir pekan ini ditutup dengan kabar yang mengejutkan. Twitter yang merupakan salah satu jejaring sosial terbesar di dunia telah diserang oleh hacker. Hasilnya, informasi pribadi para hacker berupa username, alamat email dan info lainnya pun bocor.


Dalam pernyataan resminya, Twitter mengatakan bahwa mereka mendeteksi adanya aktivitas janggal yang mencoba untuk mengakses data pribadi user Twitter. Setelah beberapa lama, Twitter pun akhirnya bisa mematikan serangan tersebut. Sayangnya, terdapat sekitar 250 ribu akun yang berhasil dicuri oleh hacker.
Selanjutnya, Twitter telah mengirimkan email notifikasi kepada para user yang kemungkinan besar datanya telah dicuri oleh hacker. Harapannya, user tersebut segera mengganti password.
Twitter mengatakan bahwa serangan ini bukan dilakukan oleh sekelompok hacker kecil. Mereka pun memperkirakan akan ada serangan lain yang bakal terjadi dalam beberapa waktu mendatang. Terlebih sebelumnya, New York Times dan Wall Street Journal juga memperoleh serangan serupa.
(Via All Things D)

Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment